اَلسَّلَامُ عَلَيْكُم بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ
LCD Text Generator at TextSpace.net
LCD Text Generator at TextSpace.net
small rss seocips Murottal Qur'an
Sambil dengerin ngaji yuukk, baca postingannya, klik tombol play nya !!!

Wednesday, March 23, 2016

Kiat Kiat Untuk Mendapatkan Ketenangan Hati



Hati adalah organ vital dalam tubuh kita, dalam islam hati disebut raja yang merajai semua anggota badan kita, dan akan mempengaruhi semua organ tubuh kita serta memerintahkan yang baik atau yang jelek, dan dengan hati juga kita dapat melakukan suatu hal kebaikan atau keburukan, sebagaimana sabda Rosulullah shallallahu 'alaihi wasallam


" Alaa wa Inna fil jasadi mudzghotan idzaa sholahat sholahal jasadu kulluhu, wa idzaa fasadat fasadal jasadu kulluhu, alaa wahiyal  qolbu " 
"Ketahuilah bahwa didalam tubuh manusia terdapat segumpal daging, jika ia baik maka baiklah seluruh tubuh. Dan jika ia rusak maka rusaklah seluruh tubuh. Maka ketahuilah bahwa segumpal daging itu adalah hati ” . (HR Bukhori dan Muslim)
Maka jelas lah bahwa hati itu adalah pengendali dalam diri manusia maka jika kita ingin mempunyai akhlak yang baik dan prilaku mulia maka kita harus menjaga hati kita.
Terkadang kita tidak bisa mengendalikan hati selalu saja penyakit hati itu muncul dalam diri kita baik penyakit hati yang kecil bahkan penyakit hati yang besar dan menjadikan hati kita tidak tenang dan lebih lagi jika ketidaktenangan hati itu menimbulkan kedengkian dalam diri kita.
Kita sering merasakan gundah gulana, gelisah atau yang bahasa kerennya pada zaman sekarang dikenal dengan "galau" sebenarnya itu adalah penyakit hati karena kita tidak ikhlas atau rela terhadap apa yang menimpa kita maka timbulah kegalauan itu.

Agar hati kita tentram dan tenang maka kita harus perbanyak zikir " Alla bidzikrillah tathmainnal qulub" 
" Ingatlah dengan zikir kepada Allah maka hati kita akan tenang " 
Nah jika kita ingin mempunya hati yang tenang hati yang tentram hati yang mutmainnah maka kita harus perbanyak zikir kepada Allah terutama pada malam hari atau di sepertiga malam. Hati yang tenang akan menimbulkan rasa ikhlas dan syukur serta sabar atas segala sesuatu yang menimpa kita.

Sebenarnya banyak cara agar hati kita menjadi tenang tapi dalam catatan ini akan aku tulis beberapa saja

1. Jangan tergantung pada orang lain, kita harus bisa hidup mandiri dan Tuhanlah satu satunya zat yang dapat kita menggantungkan hidup
2. Jangan berburuk sangka (su-udzon) orang lain akan membicarakan kita. bersikap positif mungkin hal ini tidak akan menyelesaikan semua masalah kita tapi akan mengusir sifat kebencian kita.
3. Jangan mengingat penyesalan dimasa lalu
4. Jangan menyimpan kemarahanb, sifat iri hati, dendam dan kebencian
5. Jangan membiasakan sifat terburu buru, ingat " Ketenangan itu dari Allah dan tergesa gesa itu dorongan dari syetan" (Al hadits)
6. Jangan pernah khawatir akan hari esok. kita tidak akan tau apa yang akan terjadi hari esok, tapi kita tidak boleh takut, khawtir terhadap hari yang akan kita jalani. Allah telah mengatur segalanya
7. Ketuklah maka pintu akan terbuka, maksudnya ingatlah kepada ALLAH dan berdoalah maka Dia akan mengingat dan mendengar keluh kesah kita
Itulah beberapa hal yang dapat menenangkan hati kita, yuuk kita sama sama belajar agar kita memperoleh hati yang tenang , memiliki hati yang tenang jauh dari rasa khawatir, galau ,gundah gulana dan sebagainya.
Semoga catatan ini bermanfaat.


kembali

No comments:

Post a Comment

Silakan Tuliskan Komentar Anda Tentang Blog Ini dan Juga Tentang Postingannya, Komentar dan Masukkan Anda Sangat Berarti Untuk Perkembangan Blog Ini

Beri Tahu Kami Jika Ada Link Download Yang Tidak Bekerja atau Tidak Bisa Dibuka
TERIMA KASIH...!!!